Mandarin adalah sebuah varian bahasa Tionghoa yang dituturkan terutama di Tiongkok, Taiwan, dan Singapura oleh lebih dari 1 miliar orang. Ia adalah bahasa utama pemerintahan, media dan pendidikan di Tiongkok dan Taiwan, dan merupakan salah satu dari empat bahasa resmi di Singapura.